Bangko- Bupati Merangin H Mashuri melalui Sekda Fajarman didampingi Kadis Kominfo Merangin M Arief, membuka Musyawarah lokal (Muslok) ke-1 Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) lokal Merangin, di Aula Sapta Taruna Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Pemkab Merangin, Kamis (31/3).
‘’Selamat menyelenggarakan Muslok, semoga nanti bisa terpilih para pengurus orang-orang yang benar-benar loyal kepada ORARI, sehingga nantinya ORARI lokal Merangin bisa langsung ikut berperan dalam membangun Kabupaten Merangin, tentunya dengan caranya sendiri,’’ujar Sekda.
Lebih lanjut diharapkan Sekda, pengurus yang terpilih nantinya harus mampu membawa organisasi ORARI lokal Merangin ke arah kemandirian. Jangan pernah para pengurus, apalagi anggota hanya ingin ‘menumpan hidup’ di organisasi besar dan cukup berpengaruh di tengah-tengah masyarakat tersebut.
Sementara itu Kadis Kominfo Merangin M Arief, berpesan kepada para anggota ORARI lokal Merangin harus mengutamakan kebersamaan. Diketahui bahwa, ORARI merupakan mitra Pemkab Merangin. ORARI merupakan organisasi yang sangat canggih dalam menyampaikan informasi-informasi penting dan detail.
‘’Setiap anggota ORARI memegang peranan penting dalam perkembangannyan dan anggota ORARI harus tetap mematuhi kode etik. “ORARI akan berkembang dan maju apabila pengurus dan anggota mematuhi kode etik yang ada,’’ujar M Arief dibenarkan Kabid TIK Diskominfo Epri.
Selain itu Kadis Kominfo Merangin mengharapkan, program-program yang akan dihasilkan dalam Muslok ke-1 ORARI lokal Merangin tersebut, dapat menjadikan Merangin daerah yang aman, khususnya dalam bidang komunikasi dan informasi yang akurat.(teguh/kominfo)